Bentuk Aliansi Jurnalis, Wartawan di Banjit Perkokoh Kekompakan

  

Laporan : Baiki

Fakta7.com || Waykanan – Guna menyatukan persepsi dan mempererat silaturahmi, para jurnalis yang  bermukim di Kecamatan Banjit Kabupaten Waykanan, Lampung membentuk sebuah perkumpulan, agar kedepanya bisa saling bersama-sama meningkatkan sumber daya manusia (SDM) dibidang menulis berita, di kantor Redaksi gentamerah.com/fakta7.com, Sabtu (24/09/2022).

Dalam musyawarah yang dihadiri kepala biro, wartawan dan pemilik media itu, baik media cetak, online dan media streaming itu disepakati nama perkumpulan tersebut, Aliansi Jurnalis Banjit (AJB).

Pada musyawarah itu terpilih secara aklamasi Warseno (Direktur Genta Net Media), sebagai Ketua AJB, sekaligus menjadi Formatur tunggal dalam menyusun kepengurusan, Rahman (Kabiro Media globalinvestigasinews) sebagai wakil Ketua, sekretaris dijabat Yudi Hutriwinata (publiknusantara.id), wakil sekretaris  Rusdi (Kabiro Tabloid Waspada) wakil sekretaris dan bendahara, Heri (Newstizen id). Sedangkan bidang-bidang, akan segera dibentuk, sesuai kesepakatan bersama.

Terbentuknya aliansi tersebut berangkat dari gagasan yang di lontarkan oleh beberapa Jurnalis yang ada di Kecamatan Banjit,  atas apa yang menjadi regulasi dan aturan tentang jurnalis yang menuntut untuk semakin meningkatkan Perkembangan SDM.

Ketua AJB,  Warseno (Seno), dengan terbentuknya perkumpulan wartawan yang ada di Banjit tersebut, diharapkan dapat menjadi sebuah wadah untuk saling bersilaturahmi. “Jika terjalin silaturahmi yang baik, harapan kita akan dapat saling memberi masukan, agar ada peningkatan SDM. Karena saat ini wartawan dituntut untuk lebih profisional dalam menulis,” katanya.

Didapuknya sebagai ketua, Seno mengucapkan terimakasih atas kepercayaan para jurnalis yang bermukim di Banjit. “Terimkasih saya sampaikan kepada rekan-rekan jurnalis yang ada di Kecamatan Banjit, atas kepercayaan yang diberikan kepada saya dan saya berharap, Aliansi ini dapat memberikan dampak yang positif untuk kita semua dengan asas sebagai ikatan keluarga,” ujarnya.

Sementara itu,  Rusdi,S.Sos mengatakan, tujuan dibentukanya Aliansi Jurnalis Banjit untuk meningkatkan silaturahmi sesama insan Pers, khusunya yang ada di Kecamatan Banjit agar terbangun Soliditas serta dapat mengoptimalkan kerja jurnalis.

“Juga dapat berkolaborasi dengan semua stekholder yang ada di Kecamatan Banjit untuk meningkatkan SDM Insan Pers yang ada dan bekerjasama yang berhubungan dengan pemberitaan baik cetak maupun online serta kejadian-kejadian yang terjadi secara cepat dan tanggap,” tutupnya.RED

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *